Pages

Selasa, 20 Mei 2014

Ilmu Ghaib Kejawen Sabdo Sunan Kalijaga

Sabdo Pandito Sunan Kalijaga begitulah kira kira nama dari ilmu ghaib ini, nama ilmu ghaib kejawen ini bukanlah karangan panulis blog atau pengasuh majapahitsakti, tetapi merupakan nama yang sudah di berikan oleh guru penulis Ronggo Warsito yang berasal dari pedalaman pati sekitar tahun 2001 silam.

Seperti namanya yaitu Sabdo Pandito Sunan Kalijogo ilmu ini memiliki tuah sebagai sabdo dadi. Sabdo dadi adalah sebuah ilmu kejawen ataupun hikmah yang mana karomah atau tuahnya ucapan maupun do'a mudah di kabulkan oleh Yang Maha Kuasa. Pendek kata "mulutmu harimau mu"

Jadi sesiapa yang memiliki ilmu ini maka ucapannya akan menjadi tajam, sebab jika sekali dia berbicara buruk kepada seseorang akan berakibat fatal orang tersebut, karena uapannya yang manjur. Sesuai namanya Sabda = Ucapan, Dadi = Terjadi. Segala ucapan akan terwujud, baik buruk maupun baik. Jadi musti berhati hati jika memiliki ilmu ini.

Ilmu Sabdo Dadi merupakan ilmu tertinggi dari ilmu lesan seperti ilmu suwuk yaitu ilmu untuk mengobati sesorang dengan menggunakan jampi jampi atau do'a. Namun walaupun sabdo dadi termasuk ilmu tertinggi masih ada ilmu yang lebih tinggi lagi dari ilmu ini, yaitu Ilmu Cipta.

Apa itu Ilmu Cipta?
Ilmu cipta adalah ilmu tingkat tinggi dalam dunia supranatural dan sangat sulit di pelajari, karena ilmu ini mengarah ke ladunni dimana ilmu ladunni tidak bisa di pelajari layaknya ilmu ghaib. Perbedaan sabdo dadi dengan ilmu cipta adalah, jika sabdo dadi ucapan akan terwujud (harus berucap terlebih dahulu) maka ilmu cipta seseorang cukup membatin maka terwujudlah apa yang di kehendaki.

Dalam versi jawa ilmu sabdo dadi terdapat pada kalimat "Sir dumadi wujud sapengucap ingsun" namun ilmu cipta kalimatnya berbeda yaitu "sir dumadi wujud saciptoningsun"

Pada ilmu ghaib sabdo pandito sunan kalijogo ini, jika seseorang sudah mencapai taraf yang sangat tinggi maka energi ilmu ini tidak lagi sebatas sabdo dadi tetapi akan bermutasi atau transform menjadi ilmu cipta, dan tentunya semua itu harus dengan ketekunan batin dan kesabaran.

Bagi sobat yang ingin memiliki ilmu ini sobat bisa ikut pengisian ilmu kontak di majapahitsakti.com karena pada ilmu kontak, sabdo sunan kalijaga ini merupakan salah satu amalan guna memperkuat keyakinan dan ucapan kita agar mudha mempelajari ilmu ghaib. informasi mengenai ilmu kontak silahkan klik link berikut http://www.majapahitsakti.com/category/ilmu-kontak/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar